Salah satu pantun yang dipelajari oleh anak-anak sekolah adalah pantun nasehat. Pantun nasehat adalah jenis pantun yang isinya berupa wejangan.
Di dalamnya terdapat pengajaran, bimbingan, maupun nasehat-nasehat dalam menjalani kehidupan.
Pantun nasehat sangatlah luas. Apabila kita membaca pantun-pantun Melayu, maka sesungguhnya pantun adalah pantun nasehat.
Untuk menyesuaikan dengan pengajaran hari ini, di bawah ini ada beberapa pantun nasehat terutama untuk anak-anak kelas 4,5, dan 6.
Kereta cepat tak terkejar,
Kuda lari berputar-putar.
Marilah kita rajin belajar,
Moga-moga menjadi pintar.
Lincah sekali si anak kancil,
Bermain dengan anak rusa.
Belajar di waktu kecil,
Akan pandai saat dewasa.
Siapa yang mengambil lontar,
Hatinya keruh terasa gasal.
Siapa yang malas belajar,
Pasti kelak akan menyesal.
Manusia mati jadi mayat,
Matahari di sebelah barat.
Belajar sepanjang hayat,
Bahagia dunia akhirat.
Beli kucai di tengah pasar,
Pasar pagi banyak pembelinya.
Rajin belajar jadi pintar,
Rajin membaca jadi bijaksana.
Anak bangau turun ke rawa,
Anak elang hinggap di galah.
Hendaknya engkau selalu berdoa,
Sebelum memulai pelajaran sekolah.
Pantun Nasehat Untuk Anak Kelas 4 Sekolah Dasar
Ketika anak-anak sudah menginjak kelas empat, mereka sudah pandai membaca. Karena itu mereka mulai bisa menggunakan kata-kata sebagai sarana sastra.
Termasuk di dalamnya dalam mempelajari puisi lama yang berupa pantun.
Berikut ini adalah pantun nasehat yang dikhususkan untuk anak kelas 4 SD. Ajarkan kepada anak-anak Anda. Cobalah untuk menghafalnya.
Pagi hari makan ketupat,
Sore hari balajar silat.
Sekarang sudah kelas empat,
Gapailah cita-cita sampai dapat.
Pohon beringin daunnya lebat,
Tumbuh satu sepohon tomat.
Kelas empat pastilah hebat,
Rajin belajar, pada gurupun hormat.
Perahu berlayar menuju selat,
Lalu pergi ke Raja Ampat.
Masuk kelas jangan telat,
Bangun pagi mesti cepat.
Pak tani menanam ketan,
Di sawah jadi hamparan.
Sekolah adalah jembatan,
Untuk menggapai masa depan.
Surya bercahaya warnanya merah,
Kayu lapuk terbelah-belah.
Masa depan akan cerah,
Jangan malas bersekolah.
Pantun Nasehat Untuk Anak SD Kelas 5